SLEEPY HOLLOW
Bertekad untuk tak mengulangi kesalahan yang sama, kali ini Burton serius membuat film adaptasi dari cerpen klasik karya sastrawan legendaris Washington Irving. Johnny Depp untuk ketiga kalinya kembali berperan sebagai protagonis utamanya, si detektif Ichabod Crane. Burton kali ini berupaya membuat film horror yang serius tak seperti Beetlejuice dan hasilnya film ini memang menakutkan apalagi dengan setting-nya yang begitu mencekam dan menghantui. Begitu ngerinya film ini sampai penonton berbondong-bondong menonton karena penasaran dan hasilnya film ini pun laris dalam peredarannya baik domestik maupun mancanegara. Film ini juga berhasil membawa pulang sebuah Oscar untuk Tata Artistik terbaik.
0 komentar:
Posting Komentar